▴ZONA INTEGRITAS▴ Plt. Kepala Kemenag Belitung Tinjau Gladi Tes Kompetensi Akademik di MAN 1 Belitung

Gambar : Foto Plt. Kemenag Belitung Tinjau Gladi Tes Kompetensi Akademik di MAN 1 Belitung
Tanjungpandan (27/10) — Plt. Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Belitung, H. Suyanto, S.Ag., M.E., melakukan monitoring pelaksanaan gladi Tes Kompetensi Akademik (TKA) bagi peserta seleksi di MAN 1 Belitung, Senin (27/10/2025).
Kegiatan ini turut didampingi oleh Kepala MAN 1 Belitung Drs. H. Banyamin, Kaur TU M. Nasir, S.Ag., serta dihadiri Plt. Kasi Pendidikan Madrasah Hj. Marlina, S.HI., Pengawas Bina Madrasah Dra. Nunung, S., dan Pelaksana Penmad Siti Rohmiyati, A.Md.
Dalam kesempatan tersebut, Plt. Kepala Kemenag meninjau langsung beberapa ruang ujian untuk memastikan kesiapan sarana dan prasarana, termasuk perangkat komputer, jaringan internet, dan sistem ujian berbasis komputer yang digunakan dalam gladi TKA. Beliau juga berdialog dengan panitia pelaksana dan pengawas untuk memastikan seluruh prosedur berjalan sesuai dengan ketentuan.
“Kegiatan gladi ini sangat penting untuk memastikan pelaksanaan TKA nanti berjalan lancar tanpa kendala teknis. Selain itu, kegiatan ini juga membantu peserta beradaptasi dengan sistem ujian berbasis komputer yang digunakan,” ujar H. Suyanto.
Ia juga memberikan apresiasi kepada pihak madrasah atas kesiapan dan kerja sama seluruh tim dalam menyukseskan kegiatan tersebut. Menurutnya, pelaksanaan gladi bersih yang baik menjadi kunci utama keberhasilan TKA yang sesungguhnya.
Sementara itu, Kepala MAN 1 Belitung Drs. H. Banyamin menyampaikan bahwa pihaknya terus memberikan pendampingan dan pembinaan kepada seluruh peserta didik kelas XII agar dapat mengikuti tahapan seleksi dengan optimal.
“Kami berharap seluruh peserta dapat mengikuti gladi ini dengan serius sebagai bagian dari latihan menghadapi ujian yang sebenarnya. Dengan persiapan matang, hasil terbaik tentu bisa diraih,” ungkapnya.
Kegiatan monitoring berjalan lancar, dan seluruh peserta tampak antusias mengikuti gladi hingga selesai. Pelaksanaan ini menjadi langkah penting dalam memastikan kesiapan madrasah dan peserta menghadapi Tes Kompetensi Akademik yang akan digelar secara serentak dalam waktu dekat. (Ng)
1.png)




