ANBK 2025 MIN 1 Belitung Berjalan Sukses, Siswa Antusias Ikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer

ANBK 2025 MIN 1 Belitung Berjalan Sukses, Siswa Antusias Ikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer

Gambar : Foto Bersama Kegiatan ANBK MIN 1 Belitung


Tanjungpandan (29/9) – Pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) Tahun 2025 di Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Belitung berlangsung lancar, tertib, dan penuh antusiasme. Kegiatan ini menjadi salah satu upaya penting dalam memetakan mutu pendidikan secara nasional, khususnya pada jenjang madrasah ibtidaiyah.

Dalam ANBK tahun ini, MIN 1 Belitung mendapat giliran pada gelombang ketiga yang dilaksanakan selama dua hari, yaitu Senin dan Selasa, 29–30 September 2025. Seluruh rangkaian kegiatan dipusatkan di Laboratorium Komputer MAN 1 Belitung dengan pelaksanaan dua sesi setiap harinya: sesi pertama pukul 07.30–09.45 WIB dan sesi kedua pukul 10.40–12.50 WIB.

Sebanyak 30 siswa kelas V menjadi peserta utama dengan 5 siswa sebagai cadangan. Seluruh peserta didampingi oleh satu orang pengawas ruangan, satu proktor, dan satu teknisi yang sebelumnya telah mengikuti pelatihan untuk memastikan kelancaran pelaksanaan ujian.

Pelaksanaan ANBK 2025 dibuka secara resmi oleh Plt. Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Belitung H. Suyanto, S.Ag., M.E., yang hadir bersama Kasi Penmad Hj. Marlina, S.H.I., dan Pengawas Bina MIN 1 Belitung Dra. Hj. Susinawaty. Kehadiran jajaran Kemenag Belitung sekaligus untuk memantau langsung jalannya ujian serta memberikan dukungan moril kepada peserta dan panitia.

Kepala MIN 1 Belitung, Meri Satia Marlina, S.Pd.I., mengungkapkan rasa syukurnya atas kelancaran pelaksanaan ANBK tahun ini.

“Alhamdulillah, semua perangkat berfungsi baik dan jaringan internet sangat stabil. Kami telah melakukan simulasi sebelumnya sehingga pelaksanaan ANBK bisa berjalan tanpa kendala,” ujarnya.

Dalam pelaksanaannya, para siswa mengerjakan soal literasi membaca pada hari pertama dan numerasi pada hari kedua secara daring melalui perangkat komputer yang telah disediakan panitia. ANBK sendiri bertujuan untuk mengukur mutu pendidikan nasional melalui Asesmen Kompetensi Minimum (AKM), Survei Karakter, dan Survei Lingkungan Belajar, yang hasilnya akan menjadi bahan evaluasi dan perbaikan kualitas pembelajaran di masa mendatang.

Dengan suksesnya pelaksanaan ANBK 2025, MIN 1 Belitung berharap hasil yang diperoleh dapat menjadi tolok ukur untuk terus meningkatkan mutu pendidikan, sekaligus melahirkan generasi madrasah yang unggul, cerdas, dan berkarakter. (Hlh)




Social media Share this article
Write a Facebook Comment

Komentar dari Facebook

View all comments

Write a comment